MENGENAL BURUNG PELIKAN IMPOR CIRI FISIK MAKANAN DAN KEBIASAAN

 

Burung pelican atau disebut juga burung undan merupakan burung air yang terdiri dari 8 spesies di dunia. Di Indonesia, burung pelikan ada 3 spesies namun burung pelikan yang sering dijumpai di Indonesia adalah Pelikan putih asli Australia atau Undan Kacamata dengan nama ilmiah Pelecanus conspicillatus

 

Burung ini mampu beradaptasi dengan iklim tropis dan kekayaan alam indonesia menjadi ekosistem terbaik untuk habitatnya.Di alam liar burung ini sering bertransmigrasi khususnya pada negara yang memiliki musim dingin dan musim panas, pelikan akan mencari tempat yang lebih hangat salah satu alasanya adalah ketika musim panas tiba ikan-ikan kecil lebih mudah ditemukan di perairan dangkal. Air yang hangat membuat ikan-ikan sering berjemur di permukaan air.

 

Ciri-ciri

 

Ciri fisik burung pelikan yakni memiliki ukuran sangat besar yaitu 150 cm atau sekitar 6 kaki. Berat tubuh antara 4 – 13 kg dengan bentang sayap lebih dari 2 meter.

Burung Pelikan didominasi dengan warna putih. Sayap serta bagian ekor sebagian berwarna hitam. Iris mata berwarna coklat, dan kaki berwarna biru redup.  Pada waktu burung pelikan sedang mengerami telu telurnya, warna kulit yang terlihat pudar, paruh, kantung, tengorok, serta pada bagian kaki akan jadi semakin jelas.

Bagian tubuh Pelikan yang paling terlihat jelas yaitu pada bagian paruh bawah yang berkantung. Paruh ini memang di desain guna menangkap serta menciduk makanan burung pelikan yang menghampirinya. Keistimewaan yang dimiliki oleh burung pelikan yaitu bagian paruh pelikan yang memegang rekor menjadi paruh terbesar pada dunia burung. Sebab memiliki paruh dengan panjang dapat mencapai 50 cm.

Burung ini adalah karnifora teratas dalam spesiesnya, bahkan beberapa kasus burung ini dikabarkan telah memangsa unggas dan yang terparah terdapat kabar bahwa pelican telah memangsa anak anjing.

 

Perilaku

 

Habitat burung pelikan pelikan menyukai kawasan di perairan tawar dan asin, danau dan sungai. Pada umumnya berkelompok namun kadang dijumpai sendirian. Karakteristik tempat hidup burung pelikan ini berupa tumpukan rumput dan serasah di atas permukaan tanah atau pasir. Bersarang secara berkelompok. Jumlah telur 1-4 butir (umumnya 2 butir) dengan ukuran 93 mm x 57 mm.

 

Makanan

 

Makanan burung pelikan diantaranya Ikan, Udang, Lobster,dan Kepiting. Burung ini mencari makan dengan cara menyelamkan kepalanya sambil berenang di atas permukaan air. Burung ini bekerja secara berkelompok dengan membentuk barisan untuk menggiring ikan ke tempat yang dangkal. Terkadang burung ini juga dijumpai mencari makan sendirian.

Seperti pada kebanyakan burung air, Pelikan tidak punya gigi yang tajam guna memotong maupun mengunyah daging mangsanya. Akan tetapi bisa makan dengan jumlah yang sangat banyak dan bisa dimuat di dalam kantung tenggorokannya.

 

Suara


Burung pelikan biasanya pendiam, namun pada masa kawin memiliki suara “pip-pi-pi” dengan nada tinggi atau bersuara “pep-pep-perr” dengan nada rendah.

 

Penyebaran

 

Asal burung pelikan tersebut berasal dari Australia dan Tasmania. Burung ini juga tersebar meluas ke utara, hingga ke Papua serta ke Indonesia bagian barat dan Pasifik bagian barat daya. Pada waktu musim dingin, mereka berkunjung sampai Jawa dan Sumatera.

 

Masa kawin

 

Pelikan burung yang memiliki nama latin Pelecanus conspicilatus memiliki kebiasaan yaitu menggosok bagian belakang kepala mereka pada kelenjar bersolek. Tujuannya untuk menjemput sekresi yang berminyak, yang mereka transfer pada bulu mereka untuk tahan air itu. Spesies ini juga punya kehidupan sosial yang rumit khususnya dalam perilaku perkawinan.

Sekelompok dari burung pelikan jantan mengejar satu pelikan betina. Baik itu pada saat di udara, di darat, maupun pada saat di air dengan saling menunjuk ataupun menyentuhkan paruh mereka satu dengan yang lain.

Proses ini bisa selesai dalam satu hari. Burung yang sarangnya berada di pepohonan bahkan punya cara yang lebih simpel, pelikan jantan akan mempromosikan diri mereka untuk yang betina.


Jika anda ingin memiliki jenis burung ini, segera hubungi kontak di bawah ini. Kami menerima pesanan dengan sistem indent/PO. 

Telfon/WA  : 0812-1641-9740

Facebook   : Eko Cahyo Saputro

Instagram  : Ekongawi_Bursaayamhias

Youtube     : Bursaayamhias Ngawi

Email         : ekocahyosaputro9@gmail.com

Alamat       : Dsn. Ngreco  Rt/Rw 03/03 Ds. Semen, Kec. Paron, Kab. Ngawi, Jawa Timur


Kami juga menjual berbagai jenis Bebek hias lainnya seperti Brown Bahama, silver bahama, Ring TealSilver Ring Teal, Caroline Duck, Mandarin Duck, White Mandarin, Cinnamon TealLaysan DuckRossy Billed Pochard, Black Swan, Mute Swan. Dan kami juga menjual berbagai jenis burung seperti merakburung unta dan Pheasant.


Kata Kunci : Jual Burung Pelikan, Pelican Bird, Pre Order, Mengenal Burung Pelikan, Makanan Burung Pelikan, Cara memelihara Burung Pelikan, Habitat Burung Pelikan, Jual Merak, Jual Pheasant, Jual Burung Unta, Jual Kuda Poni, Jual Alpaca, Jual Bebek dan Angsa Hias Impor, Bursa Ayam Hias, Bursaayamhias, Ngawi.


BACA JUGA


 

Belum ada Komentar untuk "MENGENAL BURUNG PELIKAN IMPOR CIRI FISIK MAKANAN DAN KEBIASAAN "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel